RSS

BERSYUKURLAH ATAS NIKMAT ALLAH SERTA ISTIQAMAH MENJAUHI CINTA DUNIA

31 Des

KEWAJIBAN BERSYUKUR DAN ISTIQAMAH MENJAUHI HUBBUL – MAAL

  1. Meminta kepada selain Allah atau menjadi hamba benda (hubbulmaal) adalah watak yang tidak pantas dimiliki oleh manusia yang berakal.
  2. Keberadaan manusia di alam ini hanya tersebab “rahmat” dan “rahim” dari Allah Azza Jalla. Karena itu manusia dengan kesungguhan hati bersyukur kepada Allah atas segala karunia yang ada pada diri dan alam keliling kita.
  3. Penghambaan kepada materi, pasti mendatan gkan bencana. Benda dan alam hanyalah rahmat Allah untuk mencapai kemakmuran dan bukanlah tujuan hidup. Amatlah salah bila manusia rela diperbudak materi sehingga jatuh menjadi hubbul maal (budak materi) atau hubbud dun-ya (budak dunia). Bermacam bencana akan menimpa manusia di arena “perebutan materi” itu.
  4. Firman Allah menyatakan; “Dan ingatlah tatkala Tuhan Mu mempermaklum kan, Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Aku tambah nikmatku kepadamu dan jika kamu mengingkari nikmatKu, maka sesungguhnya adzab Ku sangatlah pedih.” (QS. Ibrahim : 7).
  5. Itulah sebabnya bila mampu mensyukuri nikmat yang Allah berikan maka kian hari nikmat itu kian bertambah dan akan membawa ketenangan di hati.
  6. Nikmat tidak hanya materi. Nikmat Allah juga dalam bentuk, nikmat iman, nikmat sehat, nikmat keberkahan, nikmat kebahagiaan yang kita rasakan bahkan sakit, ujian, cobaan dan penderitaan juga disebut sebagai nikmat … Kemampuan untuk bersyukur atas semua nikmat inilah Allah memberikan rasa ridha kepada diri kita.
  7. Ridha adalah kemampuan menerima apapun yang Allah berikan kepada kita. Dalam kondisi senang dan susah, sedih dan bahagia, tawa dan air mata, amat berarti dalam hidup karena semuanya itu datang dari Allah. Inilah yang disebut dengan keajaiban bersyukur. Dalam keadaan apapun kita merasa kan kedamaian hati, kita senantiasa menyadari hidup dan mati kita hanyalah untuk Allah semata.
  8. Sabda Nabi Muhammad … “Kenalilah Allah ketika dalam keadaan senang, niscaya Dia mengenalimu ketika dalam keadaan susah.” (HR. Ahmad).
  9. Alam yang mencakup bumi, langit dan seisinya itu adalah anugerah Allah yang ditundukkan kepada manusia untuk dijadikan objek sasaran tugas sang Khalifah. Sehingga secara bertahap dengan kerja jasmani dan kecerdasan akal manusia, peradaban akan semakin meningkat dan maju dalam menyejahtera kan umat manusia.
  10. Nasehat Ahli Hikmah : Siapa yang ingin menjadi kaya, hendaknya ia selalu senang dengan apa yang diberikan Allah kepadanya, baik berupa harta benda, maupun yang lainnya.
  11. Siapa yang ingin pandai dalam urusan agamanya, maka hendaknya mau menerima kebenaran dari Allah yang disampaikan oleh dan dari siapapun datangnya … Siapa yang ingin menjadi yang bijak, hendaknya dia menjadi orang berilmu.
  12. Siapa yang ingin aman dari gangguan manusia, maka hendaknya dia berusaha tidak membuka aib orang lain. Dan siapa yang ingin dapat kemuliaan di dunia dan di akhirat, maka hendaknya utamakan urusan akhirat diatas kepentingan duniawi.
  13. Siapa yang ingin memperoleh surga di dunia dan surga di akhirat, maka hendak nya dia banyak memberi, karena yang banyak memberi itu dekat dengan surga dan jauh dari neraka.
  14. Tidak akan bisa berkumpul antara iman dan bakhil (kikir) di hati seorang mukmin selamanya. Adakah penyakit yang lebih berbahaya daripada bakhil? – (HR. Bukhari Muslim). Karenanya, Siapa yang menjadikan dunia tujuan hidupnya, maka Allah akan menjadi kan dirinya sibuk dengan dunianya, sedangkan dunia akan menghampiri nya sebatas yang telah ditentukan Allaah untuknya. Tidak lebih. Tetapi, Siapa yang menjadikan akhirat sebagai tujuannya, maka Allah akan memudah kan semua urusannya, menjadi kan hatinya kaya, dan dunia akan mendatanginya dengan mudah.
  15. Siapa yang menyangka bahwa ia punya penolong lebih kuat dari Allah, berarti ia belum mengenal Allah dengan baik. Dan siapa yang mengira dirinya punya musuh yang lebih berbahaya dari dorongan nafsunya, berarti ia belum mengenal dirinya sendiri dengan baik.
  16. Jadilah orang yang paling baik disisi Allah. Jadilah orang yang paling berkekurangan dalam pandangan dirinya … Jadilah manusia biasa di hadapan orang lain, karena “Sesempurna Iman seorang adalah yang paling baik akhlaknya” (HR.Tirmidzi)
  17. Agar peradaban membawa kepada kemaslahatan dan menyejahterakan umat maka bimbingan agama menjadi penyempurna rahmat Allah bagi manusia. Maka, kewajiban setiap diri memelihara jasmaninya dengan menjaga kesehatan diri nya. Dan Akalnya mesti dikembangkan dengan ilmu pengetahuan. Agama wajib dilaksanakan dalam realitas kehidupan.
  18. Perintah Allah dengan Alquran mesti diyakini sebagai pedoman hidup yang paripurna.
  19. Marilah kita berdoa …
    بِسۡـــــــــمِ ٱللهِ ٱلرَّحۡـمَـٰنِ ٱلرَّحِـــــــيمِ.
    اَلْحَمْدُ ِللهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ وَالْعَاقِبَةُ لِلْمُتَّقِيْنَ وَلاَ عُدْوَانَ إِلاَّ عَلَى الظَّالِمِيْنَ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى أَشْرَفِ اْلأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ وَعَلَى ءَالِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ. اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّد وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ
    Ya Allah, ampunilah dosa kami, dosa kedua ibubapa kami, pasangan hidup dan anak2 kami, zuriat dan keturunan kami, guru2 kami, sahabat2 kami, jiran tetangga kami, masyarakat dan saudara2 se Islam kami…
    اللَّهُمَّ إِنَّا نَسْأَلُكَ اْلعَفْوَ وَ العَافِيَةَ فيِ دِيْنِنَا وَ دُنْيَاناَ وَ أَهْلِيْنَا وَ أَمْوَالِنَا،
    Yaa Allah .. Jadi kanlah hari ini bsgi kami lebih baik daripada semalam …
    Ya Allah.. Jika hari ini ada diantara kami..
    Yang sedang sakit,
    Mohon angkatlah penyakitnya ya Allah…
    Berikanlah kesembuhan untuk nya .. karena hanya Engkau lah yang Maha Menyembuhkan..
    Ya Allah.. Jika hari ini ada di antara kami,
    Yang kesulitan rezeki
    Mohon mudahkanlah dan bukalah jalan rezekinya ya Allah..
    Karena hanya Engkau Yang Maha Pemberi Rezeki..
    Ya Allah.. Jika hari ini ada di antara kami
    Yang hatinya sedang susah dan bersedih, dalam menerima dan menghadapi ujian- Mu … Mohon Kuatkan lah dia utk dapat bertahan dan bersabar .. Dan hibur lah ia dengan penuh kurnia-Mu … Karena janji-Mu yang tak pernah Kau ingkari..
    Setelah kesusahan ada kemudahan..
    رَبَّنَا آتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَ فِى الآخِرَةِ حَسَنَةً وَ قِنَا عَذَابَ النَّارِ
    Ya Allah.. Jika hari ini ada di antara kami
    yang sedang ada benih-benih sakit hati di hatinya.. Sombong, iri hati, dengki dan dusta.. Mohon bersih kan dan sucikanlah ia ya Allah … Mohon ampuni lah segala dosa dan khilaf kami..
    رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَّمْ تَغْفِرْلَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ الْخَاسِرِيْنَ
    Pun jika sampai hari ini ada diantara kami, yang merasa tersakiti dan terzalimi karena kesalahan kami yang disengaja atau pun yang tidak disengaja..
    Bukakanlah pintu hatinya .. Agar memaaf kan kami.
    وَصَلَّى الله ُعَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى ءَالِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ
    وَالْحَمْدُ ِللهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.
    Aamiin yaa Mujiibas-Saailiina.

Wassalaam BuyaHMA
Masoed Abidin Jabbar
Masoed Abidin ZAbidin Jabbar
Buya MAbidin Jabbar
Masoed Abidin Za Jabbar
Buya Hma Majo Kayo

 

Tag: , , , , , ,

Tinggalkan komentar